Menpora Amali Minta Organisasi Kemahasiswaan dan Kepemudaan Terus Lakukan Pengaderan

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali meminta agar organisasi kemahasiswaan dan kepemudaan terus melakukan pengaderan sehingga sirkulasi kader di organisasi terus berjalan dan tidak stagnan.

Menpora Amali Minta Organisasi Kemahasiswaan dan Kepemudaan Terus Lakukan Pengaderan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali meminta agar organisasi kemahasiswaan dan kepemudaan terus melakukan pengaderan sehingga sirkulasi kader di organisasi terus berjalan dan tidak stagnan. (foto:bagus/kemenpora.go.id).

Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga  (Menpora) Zainudin Amali meminta agar organisasi kemahasiswaan dan kepemudaan terus melakukan pengaderan sehingga sirkulasi kader di organisasi terus berjalan dan tidak stagnan.

Pesan tersebut disampaikan Menpora Amali usai menerima pengurus besar Pelajar Islam Indonesia dan Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) di Kantor Kemenpora, Jakarta, Selasa (23/2). 

“Sirkulasi pangaderan berjalan, tidak stagnan. Maka pertumbuhan kader itu juga akan lancar. Muktamar ini merupakan salah satu wujud nyata dari komitmen pengaderan. Kami harapkan, organisasi kemahasiswaan dan pelajar pada umumnya, melakukan hal yang sama,” kata Menpora Amali.

Menpora Amali juga berpesan agar ada kampanye positif dari Muktamar PII ke- XXXI dan Kongres PMII yang akan digelar Maret mendatang. Menurutnya proses organisasi bisa terus berjalan, walaupun kondisi saat ini sedang diliputi pendemi Covid-19. 

"Tentu ada pesan positif yang diberikan, pelaksanaan kegiatan apa saja itu, harus menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Karena ini tanggung jawab bersama untuk terus menyuarakan menjaga protokol kesehatan," tuturnya.

Untuk diketahui, Menpora Amali menerima kunjungan rombongan PII antara lain Ketua Umum PII Husin Tasrik Makruf, Ketua Panitia Muktamar Azeemar Al Alam dan pengurus PII, Yusuf salam. Kehadiran mereka untuk melaporkan acara Muktamar PII ke-XXXI yang akan digelar di Jakarta 10-12 Maret mendatang.

Sementara itu, rombongan PMII menyampaikan agenda mereka dalam waktu dekat yakni Kongres PMII ke XX yang akan dilaksanakan pada 2-6 Maret 2021 di Kalimantan Timur (Kaltim). Hadir dalam rombongan PB PMII antara lain Ketua Umum Agus Mulyono Herlambang, Sekretaris Jenderal Sabolah, dan Ketua Panitia Kongres XX PMII Zeni Syargawi.

Tag
BAGIKAN :
PELAYANAN