Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo secara langsung menyaksikan pertandingan simulasi dalam rangka persiapan Tim Bulu Tangkis Indonesia menghadapi Kejuaraan Piala Sudirman 2025, Senin (21/4) pagi di Gedung Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.
Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Dito Ariotedjo secara langsung menyaksikan pertandingan simulasi dalam rangka persiapan Tim Bulu Tangkis Indonesia menghadapi Kejuaraan Piala Sudirman 2025, Senin (21/4) pagi di Gedung Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.
Kehadiran Menpora ini untuk memberikan dukungan secara langsung kepada para atlet yang akan berlaga dalam Piala Sudirman di Xiamen, Tiongkok pada 27 April-4 Mei mendatang.
"Hadir di sini karena ingin memberikan semangat langsung kepada para atlet yang akan berangkat ke Cina. Semoga ini bisa memberikan prestasi," ujar Menpora Dito.
Merujuk pada data, Menpora mengakui memang tidak mudah bagi Indonesia untuk merebut kembali Piala Sudirman. Indonesia tercatat baru sekali menjuarai kejuaraan beregu campuran ini yaitu pada edisi perdananya di Indonesia tahun 1989, 36 tahun silam.
"Indonesia baru sekali juara. Sisanya didominasi oleh Cina dan Korea Selatan. Semoga ini tidak mematahkan semangat, tetapi menjadi motivasi," jelas Menpora Dito.
Karenanya Menpora berpesan kepada para ofisial, tim manajer, pelatih, dan juga federasi, untuk memastikan kebutuhan para atlet bisa terpenuhi. Sementara kepada para atlet, Menpora berpesan untuk memberikan yang terbaik dalam setiap pertandingan Piala Sudirman.
Kata Menpora Dito, ekspektasi masyarakat untuk prestasi bulu tangkis Tanah Air sangat tinggi. Sehingga para atlet juga diminta mempersiapkan mental akan setiap kritikan yang disampaikan masyarakat, salah satunya melalui media sosial.
Menpora meminta kepada para pebulu tangkis untuk menjadikan setiap opini yang diterima sebagai motivasi untuk membuktikan diri bisa menjadi yang lebih baik.
"Saya hari ini hadir tetap menggunakan jaket kontingen Olimpiade karena kita sangat berharap dan target utama dari bulu tangkis, kita kembali mendapatkan medali emas di Olimpiade 2028. Jadi terus semangat, " sebut Menpora.
Menpora Dito kembali menegaskan dukungan Pemerintah melalui Kemenpora untuk olahraga bulu tangkis. Apalagi Wakil Menpora (Wamenpora) merupakan mantan pebulu tangkis berprestasi yaitu Taufik Hidayat.
"Jadi ini adalah saat yang baik, momentum emas untuk kita kembalikan kejayaan bulu tangkis Indonesia. Selamat bertanding dan terus berlatih," tegas Menpora.
Dengan para atlet dibagi ke dalam dua tim, simulasi ini sendiri mempertandingkan lima partai meliputi ganda campuran Rinov/Mentari vs Regan/Gloria, tunggal putri Putri Kusuma vs Ester Nurumi, tunggal putra Zaki Ubaidillah vs Alwi Farhan, ganda putri Fadia/Lanny vs Febriana/Pratiwi, dan ganda putra Daniel/Fikri vs Fajar/Rian.
Hadir bersama Menpora Dito menyaksikan simulasi ini yaitu Wamenpora Taufik Hidayat yang juga Wakil Ketua Umum I PP PBSI dan Ketua Umum PP PBSI Muhammad Fadil Imran. (luk)