Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo, secara resmi meletakkan batu pertama/ground breaking sebagai tanda pembangunan Creative Space KMHDI (Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia) di Perumahan Jatinegara Baru, Jl. Gunung Kelud Blok BA Kav No.5, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (10/7).
Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo, secara resmi meletakkan batu pertama/ground breaking sebagai tanda pembangunan Creative Space KMHDI (Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia) di Perumahan Jatinegara Baru, Jl. Gunung Kelud Blok BA Kav No.5, Cakung, Jakarta Timur, Kamis (10/7).
"Saya sangat mengapresiasi atas apa yang telah dilakukan KMHDI ini. Hal ini seperti yang telah saya lakukan di tahun 2017 lalu saat menjadi Ketum AMPI yakni membuat Creative Space," kata Menpora Dito sebelum peletakan batu pertama.
Lebih lanjut Menpora Dito menyampaikan bahwa, dahulu AMPI memiliki aset yang bisa dicontoh oleh KMHDI, yaitu memiliki kantor-kantor di daerah dan di pusat dan semua dirubah menjadi creative space.
"Jadi dulu itu namanya open lab, saya harap KMHDI ketika gedung ini sudah ada tidak hanya membahas tentang politik tetapi semua sektor dan juga semua topik," jelas Menpora Dito.
Menpora Dito berharap melalui creative space ini, KMHDI bisa memastikan keberlangsungan dan pengkaderan PP KMHDI menjadi generasi muda yang unggul menuju bonus demografi, Indonesia Emas 2045.
"Saya yakin dengan adanya creative space ini dari sektor kreatif sampai keilmuan, akademisi dan keagamaan bisa dikelola KMHDI dan bisa memastikan pengkaderan dan youth development generasi muda Hindu semakin maju," harapnya.
Menpora Dito meyakini kebangkitan generasi muda akan dimulai dari KMHDI. Terlebih forum alumninya mau bergabung menjadi ketua panitia pembangunannya, semoga ini bisa dicontoh oleh organisasi lainnya.
"Saya selalu apresiasi ke Ketum karena ini saya rasa menjadi konsep yang saya selalu harapkan untuk OKP khususnya OKP Cipayung lainnya. Ini mungkin salah satu ketum OKP Cipayung yang akhirnya bisa memahami keinginan saya dan arah yang selalu saya sampaikan untuk menjadikan organisasinya lebih relevan," imbuh Menpora Dito.
"Semoga dengan kolaborasi yang aktif ini bisa menjadi motivasi untuk kawan-kawan muda lainnya. Kita tidak pilih-pilih baik OKP Cipayung plus dan organisasi lainnya punya semangat dan daya juang insha Allah kita akan hadir dan bantu. Selamat KMHDI semoga segera rampung dan bisa menjadi forum dan wadah yang bisa membangun generasi muda Indonesia," pungkas Menpora Dito.
Utusan Khusus Presiden Bidang Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad menyampaikan dirinya telah banyak menyerap, mendengar dan apresiasi dari para pemuda di seluruh Indonesia bahwa sebagian besar anak muda ini membutuhkan Creative Space.
"Kami sangat mendukung pembangunan pembangunan Creative Space KMHDI. Jadi ini akan sangat bermanfaat untuk generasi muda dan semoga bisa terus menjamur, karena creative space seperti ini sangat memegang peranan penting dalam meningkatkan kualitas generasi muda di masa depan," ujar Raffi Ahmad.
"Creative Space ini kita harapkan dapat menjawab bonus demografi yang sedang dihadapi. Sebelum 2045 hari ini harus mulai kita fikirkan bagaimana generasi muda Hindu mulai mempersiapkan diri, membangun karakter, menyiapkan mental dan menumbuhkan semangat produktifitas berlandaskan nilai-nilai kehinduan dan semangat kebangsaan," imbuh Ketua PP KMHDI I Wayan Darmawan. (ben)